Pengaruh SEO ke Bisnis Online Anda

22.38

Sebagai pemilik bisnis online sudah barang tentu kita ingin memperbesar pangsa pasar yang kita miliki, tapi kadang kita tidak tau harus mulai dari mana dan melakukan apa ???.
Terutama jika kita memiliki bisnis online yang mungkin bukan hanya memiliki satu atau puluhan saingan, kita bisa saja memiliki ribuan saingan yang berasal dari Indonesia saja, dan kita tentunya punya keinginan untuk berada di puncak mesin pencari saat type bisnis kita dicari di Google.

Optimasi SEO bukan hanya pemilik website yang memiliki dagangan online saja, para pemilik blog yang berbisnis online, misalnya mencari uang dari rumah dengan Google Adsense, Blog Review, atau Bisnis Online lainnya yang berpotensi mendapatkan uang dengan cara halal dan toyiban, gak mengganggu ketentraman kehidupan dan tatanan bermasyarakat, Simak SEO Untuk Blogspot bagi pengguna Blogspot yang mencari uang dari aktifitas blogging. 


SEO adalah cara yang sangat baik untuk memposisikan website bisnis anda di peringkat atas, dengan begitu bisnis anda akan lebih terlihat dan tentunya mendapat traffic yang lebih banyak yang berarti lebih banyak peluang orang untuk melakukan pembelian, baca juga artikel mengenai Strategi Pemasaran Online.

Berada di urutan teratas tentunya menjadi sangat penting, di saat dimana sekarang ini semua orang sedang berlomba-lomba menjalankan bisnis online mereka masing-masing, sehingga anda tidak punya pilihan lain selain mengikuti strategi untuk berada di peringkat atas hasil pencarian agar merk anda dikenal publik, tidak ada salahnya juga untuk membayar jasa perusahaan online marketing agar bisa membantu anda menerapkan SEO di website bisnis anda.

Langkah awal optimasi SEO dimulai dengan mementukan keyword, keyword adalah beberapa suku kata yang menggambarkan bisnis anda, Misalnya bisnis online anda bergerak di bidang penjualan Alat Elektronik Rumah Tangga, anda bisa menggunakan keyword "Alat Elektronik Rumah Tangga Terbaik" dan berikan keterangan daerah mana saja yang menjadi target usaha anda, mengingat anda akan mengirim barang tersebut ke lokasi konsumen anda. Harus di ingat bahwa anda tidak boleh sembarangan memilih keyword, pilih yang paling mudah di ingat, paling sering dicari.
Para ahli SEO akan menggunakan keyword yang anda pilih untuk mendapatkan data dari mesin pencari untuk mendapatkan data berapa banyak kompetitor yang menggunakan keyword yang sama, berapa banyak volume pencarian dalam satu bulan, dengan data ini dapat ditentukan apa saja yang diperlukan untuk membuat toko online anda bertengger di puncak hasil pencarian.
Lalu berdasarkan data yang telah dikumpulkan akan dimulai audit website anda untuk memeriksa URL, siteMap, meta dan elemen penting lainnya yang dapat menaikkan posisi website anda di mesin pencari.

Para ahli SEO juga akan memeriksa berdasarkan keyword yang anda pilih website mana yang berada di halaman situs pencari, dengan begitu anda setidaknya memiliki gambaran website apa yang menjadi saingan anda dan bagaimana nantinya anda bisa mengambil posisi mereka. Proses pengambil alihan tersebut bisa memakan waktu beberapa bulan karena metode optimasi yang digunakan bersifat organik yang berasal dari mesin situs pencari, Ahli SEO akan berusaha memastikan keberadaan website anda di dunia maya sepenuhnya di optimasi.

Langkah berikutnya adalah membuat website anda mempunyai tampilan bersahabat, anda tentunya tidak ingin pengunjung merasa kesulitan dalam mencari barang yang akan dibeli, ataupun mengalami kesulitan kemana harus mengirimkan uang untuk membeli barang.



Artikel terkait :



dan jika anda memiliki kesulitan dalam menerapkan SEO pada website bisnis anda, segeralah hubungi dokter SEO terdekat, banyak forum-forum atau website yang menawarkan penerapan SEO dengan harga jasa bersaing, berhati-hatilah dalam memilih, cari referensi sebanyak-banyaknya, mintalah contoh klien mereka yang bisa anda hubungi.




0 Response to "Pengaruh SEO ke Bisnis Online Anda"

Posting Komentar